Pages

WELCOME

We Provide a place to download Mp3 Music Video

Green Zone

Film ini mengadaptasi buku nonfiksi yang ditulis oleh seorang wartawan Washington Post, Rajiv Chandrasekaran, yang berjudul Imperial Life in the Emerald City. Buku ini ditulis Chandrasekaran saat ia bertugas di Baghdad sebelum invasi Amerika ke Irak. Jadi, bisa dibilang film ini sedikit banyak mengangkat kisah nyata yang terjadi di Baghdad pada masa itu.


Sinopsis :

Green Zone mengangkat cerita pendudukan tentara Amerika di Baghdad saat invasi ke Irak untuk menjatuhkan rezim Saddam Husein. Kapten Roy Miller (Matt Damon) mendapat tugas untuk “membersihkan” area yang diyakini tempat disembunyikannya Weapon of Mass Destruction (WMD). Bersama timnya, ia menyisir setiap tempat namun tidak menemukan apa-apa. Ia berusaha menanyakan perihal ini namun ia hanya diperintahkan untuk mengikuti instruksi yang sudah diberikan. Jawaban tersebut justru membuat Miller semakin curiga bahwa ada sesuatu yang ditutupi.

Martin Brown (Brendan Gleeson), seorang agen CIA, juga merasakan kejanggalan yang sama. Ia bekerja sama dengan Miller untuk mencari tahu kebenaran mengenai keberadaan WMD di Baghdad. Bagai mata air di gurun pasir, seorang penduduk lokal bernama Freddy (Khalid Abdalla) memberitahu Miller bahwa ia baru saja melihat sekelompok pengikut Saddam Husein melakukan pertemuan di sebuah rumah. Miller dan timnya menggerebek tempat tersebut namun tidak berhasil menangkap Al Rawi (Yigal Naor), pemimpin perkumpulan tersebut yang merupakan salah satu buronan yang paling dicari Amerika.

Miller juga bertemu dengan Lawrie Dayne (Amy Ryan), wartawan Wall Street Journal yang juga menyelidiki kebenaran keberadaan WMD. Dari tulisan-tulisan Dayne mengenai pendudukan Amerika di Irak, Miller mengetahui segalanya, termasuk pertemuan yang pernah terjadi antara Clark Poundstone (Greg Kinnear) dengan Al Rawi sebelum invasi Amerika ke Irak.
Selangkah demi selangkah, Miller mengumpulkan semua bukti dan petunjuk yang akan mengantarkannya ke sebuah kenyataan yang membuatnya harus menentukan sikap.
Bourne di Irak

Kesuksesan Damon memerankan Jason Bourne membuat karakter tersebut sulit dipisahkan dari dirinya. Apalagi, penggarap film ini adalah orang yang sama yang menggarap film-film Bourne. Jadilah kita melihat aksi Jason Bourne di Irak dalam seragam militer Amerika Serikat.

Tanggal rilis : 12 Maret 2010 (USA)
Pemain : Matt Damon, Jason Issacs, Brendan Gleeson, Greg Kinnear, Amy Ryan, Khalid
Abdalla
Genre : action Drama - Dewasa
Durasi : 115 menit
Sutradara : Paul Greengrass
Produser : Debra Hayward, Liza Chasin, Lloyd Levin
Penulis : Brian Helgeland
Produksi : Universal Pictures
DOWNLOAD MOVIE HERE